Jurusan Teknik Mesin Gelar Audit Mutu Internal Bersama PPMPP PNP

Padang, 2 dan 7 Mei 2024 bertempat di Ruang Pertemuan Gedung X Jurusan Teknik Mesin lakukan audit mutu internal bersama auditor Pusat Penjaminan Mutu Dan Pengembangan Pembelajaran Politeknik Negeri Padang (PPMPP PNP). Tidak hanya melakukan audit terhadap jurusan auditor juga melakukan audit pada 4 program studi yang dimiliki oleh Jurusan Teknik Mesin, yaitu Program Studi D-III Teknik Mesin, Program Studi D-III Teknik Alat Berat, Program Studi D-IV Teknik Manufaktur dan juga Program Studi Sarjana Terapan Rekayasa Perancangan Mekanik.

Audit Mutu yang dilakukan bertujuan untuk mengukur proses pembelajaran yang telah berlangsung di JTM. JTM harus mampu menunjukkan pencapaian standar-standar pendidikan yang telah ditetapkan oleh PPMPP.

Audit Mutu diikuti oleh semua koordinator program studi yang didampingi oleh Gugus Kendali Mutu (GKM) Program studi, sedangkan ditingkat jurusan dilakukan oleh Ketua yang didampingi oleh Sekretaris Jurusan.

JTM dan juga Program Studi harus mampu menunjukkan data dan juga data dukung dari setiap standar yang diminta oleh auditor seperti standar pendidikan, standar penelilitan, standar pengabdian kepada masyarakat dan standar pelampauan yang telah di capai.

Dari kegiatan Audit Mutu Internal PPMPP berharap mutu pembelajaran di JTM dapat terjaga dengan baik dan kalau bisa lebih baik dari hasil yang telah dilaporkan pada kegiatan tersebut.

About the Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like these